Thursday, May 3, 2012

Salam Darinya..

Bismillahirrahmanirrahim...

"FIL, ada salam dari An. N, pasienmu. Tadi nanya, dokter Filly mana gitu katanya." Kata temenku yang lagi tugas poli. Agak lama aku baru ngeh, oh! An. N pasienku, ensefalopaty hipertensi. Sempat 200 sistole-nya, sampai kejang, selama beberapa hari selalu dipantau Vital Sign-nya. Selama itu pula aku follow up dia dan mantau dia tiap jaga.

"Bajunya kebalik." Kata An. N
EH? Masaaa? Aku langsung menyusuri jas putihku, oalah, "Hihi, ini bukan kebaliik, ini lunturr." Badge nama-ku yang warna hijau itu meluntur karena aku celup di pemutih. 

"Suka baca nggak?" tanyaku sekali waktu.
"Suka, cerita nabi."
"Oooh, bagus ituu."

"Nggak mau makan nih dok, katanya hambar." Adu ibunya.
"Ayo makaan, nanti lama pulangnya looh. Katanya mau pulang."

"Dok, nih, pingin nanya sakitnya kenapa. Banyak nanya ni emang."
"Nggak papa dong, pinter malah." Aku jelasin semampu yang aku tahu.

"Tanya sendiri." Kata ibu N.
"Kenapa?" tanyaku heran.
"Itu, mau nanya arti namanya apa." Ibunya bilang lagi.
"Oooohh," aku menunjuk badge namaku... "Ini, dari Filia, artinya cinta. Ada arti lain juga, cari sendiri di kamus bahasa inggris yang besar, arti nomer 2 ya, jangan yang nomer 1." Lalu aku ketawa sendiri, seolah lucu.

It's just a part of sweet memories between me and my patients. And I love it. Surely.

koass anak. bangsal.

2 comments:

  1. sukaaa nongkrong disini ^_^ salam kenal dari berau

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih mba :D aku juga suka nongkrongin apdetan dari Berau :D Kirim bebeknya doong

      Delete

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...